Situs Jangan dibuka.com saat ini cukup ramai dibicarakan warga dunia maya. Benarkah situs ini mampu meprediksi kematian seseorang ?
Benarkah Situs www.jangan-dibuka.com Ada? - Kalau menurut penulusuran yang didapat, semua berawal dari sebuah tayangan yang diputar di Trans TV pada tangal 14 Desember 2012 pukul 20:00 WIB. Film dengan judul www.jangan-dibuka.com ini menceritaka tentang sekelompok kawan yang mati satu per satu setelah mengakses situs yang sama seperti judul film ini.
Hmm… kalau kedengerannya hampir sama seperti film Final Destination ya. Bedanya, kalau dalam film FF salah satu karakter mendapatkan vision bisa melihat masa depan kematian teman-temannya, tapi kalau di film jangan dibuka.com ini sekawanan ini mati berdasarkan referensi dari situs tersebut.
Setelah tayangan itu, ternyata banyak juga yang mencoba mengakses situs jangan-dibuka.com dan ternyata situs tersebut ada! Apakah situs ini sengaja dibuat untuk mendramatisir film tersebut ? atau seseorang langsung mendaftarkan nama domain tersebut setelah menonton film ini. Sebab apabila dicheck domain tersebut terdaftar pada tanggal yang sama dengan penayangan film, 14 Desember 2013.
Well, walaupun belum diketahui jawabannya, namun nampaknya situs ini cukup menarik minat banyak orang. Tak heboh mesin pencarian google menunjukan grafik peningkatan yang meledak untuk keyword jangan dibuka.com
Berdasarkan informasi pada situs itu, ditulis bahwa kamu dapat mengetahui bagaimana cara kamu mengalami kematian yang akan menghampirimu. Setelah melakukan registrasi berupa nama, FOTO, alamat email, dan pesan, kamu akan mendapatkan email balasan tentang bagaimana nantinya kamu akan mati. WHAT?!
Cukup kontroversi memang, banyak yang tidak mempercayai kebenaran prediksi situs ini jika dikaitkan dengan kepercayaan, dimana hanya Tuhan yang tahu takdir seseorang. Namun tak sedikit juga yang penasaran dan ingin mencoba mengetahui bagaimana cara mereka mati.
Apapun itu, berhati-hatilah terhadap kemungkinan situs berbau “scam”. Kamu disini diminta untuk memasukan email, dan anehnya lagi foto juga diminta ? Apapun itu, perlu untuk kamu waspadai sebab maksud dan tujuan situs itu dengan data-data kita tidak jelas dan kurang bisa dipercaya.
Dari segi teknikal situs ini dibuat dalam baris code html yang sangat sederhana, anak SMA pun bisa membuatnya.
Sebagai saran saja, jika kamu Cuma iseng-iseng mencoba situs jangan-dibuka.com, jangan menggunakan email utama yang bisa kamu gunakan, dan foto, sangat tidak disarankan!